Monday, March 28, 2011

10 Internet Browser Terbaik

1. Mozilla Firefox
Mozilla Firefox (aslinya bernama Phoenix dan kemudian untuk sesaat dikenal sebagai Mozilla Firebird) adalah penjelajah web antar-platform gratis yang dikembangkan oleh Yayasan Mozilla dan ratusan sukarelawan.
Situs : http://www.mozilla.com/firefox/

2. Google Chrome
Google Chrome adalah sebuah penjelajah web sumber terbuka yang dikembangkan oleh Google dengan menggunakan mesin rendering WebKit.
Proyek sumber terbukanya sendiri dinamakan Chromium.
Situs : http://www.google.com/chrome

3. Internet Explorer
Internet Explorer, disingkat IE atau MSIE, adalah sebuah browser web proprieter yang gratis dari Microsoft.
Situs : http://www.microsoft.com/windows/products/winfamily/ie/default.mspx

4. Opera
Opera adalah penjelajah web dan paket perangkat lunak Internet antar-platform.
Opera terdiri dari kumpulan perangkat lunak untuk Internet seperti penjelajah web, serta perangkat lunak untuk membaca dan mengirim surat elektronik.
Situs : http://www.opera.com/download/

5. Safari
Safari adalah sebuah penjelajah web buatan Apple Inc. yang awalnya ditujukan khusus bagi sistem operasi Mac OS.
Safari dibundel bersama Mac OS X dan merupakan penjelajah web default di sistem operasi tersebut sejak Mac OS X v10.3.
Situs : http://www.apple.com/safari/download/

6. Maxthon
Maxthon adalah browser yang menggunakan engine milik IE, Trident, dan 100% kompatibel dengan IE, ditambah dengan berbagai fitur yang tidak dimiliki oleh IE.
Situs : http://www.maxthon.com/

7. Flock
Flock adalah sebuah penjelajah web yang berspesialisasi pada penyediaan fitur jaringan sosial dan fitur Web 2.0 lain pada tampilan antarmukanya.
Browser ini dibuat menggunakan codebase Mozilla’s Firefox Pada tanggal 16 Juni 2008, Flock 2 yang menggunakan Mozilla Firefox 3 sebagai basisnya, diluncurkan dengan status open beta.
Situs : http://flock.com/

8. Avant Browser
Avant Browser adalah browser yang cepat, stabil, user-friendly, dan merupakan multiwindow browser.
Memang engine yang dipakai adalah engine IE. Akan tetapi Avant Browser memiliki kelebihan dibandingkan IE.
Situs : http://www.avantbrowser.com/download.html

9. Deepnet Explorer
Deepnet Explorer adalah sebuah penjelajah web, Deepnet Explorer sudah mendukung fitur tab browsing untuk halaman multiple
Situs : http://www.deepnetexplorer.com/

10. PhaseOut

PhaseOut adalah internet browser yang memungkinkan beberapa pencarian dengan mesin pencari utama hanya dengan satu klik.
Situs : http://www.phaseout.net/
READ MORE»

Penguna Komputer Yang Aneh

Jangan tiru kebiasaan ini sekalipun.


READ MORE»

10 Film Warkop DKI Terbaik Sepanjang Sejarah



10. Pokoknya Beres (1983), Sutradara: Arizal
Us Us sebagai bapak kos membuat film yang seperti kliping adegan-adegan ini jadi lebih terasa “rumahan”. Dono, Kasino, Indro, plus Eva Arnaz dan Lidya Kandou yang nyaris selalu pakai short pant dan kaos ketat sepanjang film hampir seperti keluarga di sini. Warkop menggambarkan para perantau yang jadi pengangguran, dan disibukkan oleh salah paham kecil dan kesialan-kesialan kecil di antara para penghuni kos sendiri.

9. CHIPS-Cara Hebat Ikut Penanggulangan Masalah Sosial (1983), Sutradara: Iksan Lahardi.
Diilhami film seri CHIPS yang dibintangi Eric Estrada, Warkop jadi anggota polisi bermotor swasta pimpinan Oom Junet (Panji Anom) yang mata keranjang. Selalu sial dalam tugas, para anggota CHIPS ala Warkop ini juga jadi sindiran tentang budaya suap di kalangan aparat kepolisian waktu itu. Lihat saja adegan Kasino memeras si Oom dengan kata “Jangkrik, booos....!”

8. Manusia 6.000.000 Dollar (1981), Sutradara: Ali Shahab.
Saat mengejar copet, Dono ketabrak bemo, jadi manusia bionik. Diilhami sukses film seri TV The Six Million Dollar Man tentang Steve Austin (Lee Mayors). Dono harus menyelamatkan Eva Arnaz, dan melawan si gigi besi Jack John –ini karakter yang diilhami salah satu musuh James Bond dalam Moonraker. Adegan tak terlupakan: Kasino berburu copet, malah digebuki di pasar disangka copet.

7. Sama Juga Bohong (1986), Sutradara: Chaerul Umam.
Skenario ditulis N. Riantiarno. Sutradara dan penulis skenario yang biasa dengan film “nyeni” membuat film ini sangat unik dibanding film-film Warkop lainnya. Dono dibantu Kasino-Indro membuat robot untuk pertunjukan amal. Barangkali, ini salah satu dari sedikit sekali film Indonesia yang menampilkan karakter robot. Film ini juga paling tak mengeksploitasi keseksian perempuan.

6. Maju Kena Mundur Kena (1983), Sutradara: Arizal.
Film Warkop paling laris. Kasino jadi bos bengkel, dan Dono-Indro jadi bawahannya. Kasino melarang anak buahnya naksir perempuan, tapi dia sendiri terobsesi pada Marina (Eva Arnaz). Kemudian Marina satu kos dengan mereka, tapi yang beruntung malah Dono yang diakui suami Marina untuk menghindari dari perkimpoian paksa oleh kakek-neneknya. Film diakhiri dengan Dono menyamar jadi pemain sepak bola wanita.

5. Setan Kredit (1982), Sutradara: Iksan Lahardi.
Dono Kasino Indro jadi tim pembantu orang-orang yang kesulitan, termasuk mencari dan mencoba menyelamatkan seorang anak yang diculik. Sepertiga terakhir film ini menjadi komedi-horor, dengan trik-trik kamera yang lumayan. Gaya mereka menghadapi pocongkkkkkkk mirip dengan film-film vampir Hongkong yang populer pada 1990-an.

4. Mana Tahan (1979), Sutradara: Nawi Ismail.
Film paling “lurus” dari Warkop, juga adalah film pertama mereka. Citra “anak kos” dalam film ini tetap lekat pada mereka sampai film terakhir mereka pada 1994. Citra yang menggambarkan mereka sebagai sekawanan pemuda kurang kerjaan dan terobsesi pada perempuan. Masih dengan “Warkop keempat” yang asli: Nano.

3. Pintar-Pintar Bodoh (1980), Sutradara: Arizal.
Secara subjektif, inilah film Warkop terlucu menurut saya. Kritik sosialnya suwir-suwir saja, tapi premis ceritanya sudah lucu: detektif culun saling bersaing, dan semua kena nasib konyol. Momen paling ikonik: Dono memarodikan gaya John Travolta di Saturday Night Live, dan Kasino menyanyi “lagu kode”. Dibantu oleh Dorman Borisman, sebagai “Warkop keempat”.

2. Dongkrak Antik (1982), Sutradara: Arizal.
Kali ini, “Warkop keempat” adalah Mat Solar, yang budek dan suka nyabut bulu hidung. Mereka jadi pegawai hotel yang serbasalah. Dono pelupa, Kasino pemarah, Indro gagap. Di ujung film, mereka tampil sebagai band “Wah Gede Banget!”, yang memelesetkan lagu-lagu Beatles dan Rolling Stone jadi lagu-lagu-lagu daerah.

1. Gengsi Dong (1980), Sutradara: Nawi Ismail.
Dono sebagai Slamet, Kasino sebagai Sanwani, Indro sebagai Paijo. Mereka mahasiswa di kota Jakarta yang bersaing soal cewek dan gengsi. Slamet yang paling kampungan, sebetulnya paling kaya. Sedang Sanwani yang suka berganti-ganti mobil ternyata anak pemilik bengkel, dan mobil-mobil Sanwani adalah mobil-mobil para pelanggan. Sindiran sosial yang menghibur, tentang rapuhnya kebanggaan kelas sosial. Di film inilah pula, Dono mulai terkenal dengan panggilan ”bemo”.
READ MORE»

Lukisan Mona Lisa Di Siram Dengan Secangkir Teh

Mungkin dilain waktu penjaga museum Louvre di Paris harus lebih waspada, betapa tidak sebuah karya besar dunia Lukisan Mona Lisa karya Leonardo Da Vinci’s bisa akan rusak selamanya bila tidak dijaga dengan baik, beberapa hari lalu seorang pengunjung wanita asal Russia ditengah kerumunan pengunjung lainnya melempar dan menyiramkan mug teh ke karya besar itu. Spontan saja hal ini membuat repot para penjaga Museum.


Saat ini pihak kepolisian Paris sudah menahan pelaku dan memeriksa secara kejiwaan dan kesadarannya. Diperkirakan pelaku menderita Stendhal Syndrome, dimana ia merasa pusing dan tidak nyaman melihat sebuah karya seni. Tidak ada kerusakan pada lukisan Mona Lisa tersebut. Pelaku membawa cangkir teh setelah ia selesai sarapan pagi hari itu.

Pelaku dituntut dengan pasal pidana pengrusakan Undang-Undang setempat. Sebelumnya Lukisan Mona Lisa pernah hilang dan dicuri pada tahun 1911 di Museum tersebut namun akhirnya dapat ditemukan kembali.

Pada tahun 1956 ketika pameran di Mantauban Perancis, Lukisan legendaris inipun pernah mau dirusak, seseorang melemparnya dengan air asam. Pada tahun yang sama seorang pengunjung pria asal Bolivia juga melemparkan batu pada lukisan sehingga menimbulkan sedikit kerusakan pada sikut Mona Lisa. Dalam setahun lukisan ini dilihat lebih dari 8,5 juta pengunjung dari seluruh dunia.



READ MORE»

Peradaban Troy

Troy merupakan sebuah kota kuno dalam kitab Iliad,epik terkenal karangan penyair Yunani kuno Homer.Kota dan peradaban ini pernah dianggap sebagai mitos dan khayalan semata, sama persis dengan kisah-kisah tentang peradaban Atlantis dan Lemuria.

Namun pandangan tersebut akhirnya tumbang,bermula setelah seorang cendekiawan Inggris, Charles McClaren,pada tahun 1822 berpendapat bahwa Troy yang dimaksud Homer kemungkinan besar berada di Turki.Dia menunjuk sebuah gundukan tanah luas yang disebut Hisarlik dekat Dardanella,yaitu sebuah kawasan di laut sempit yang menghubungkan Laut hitam dan Aegea.


Setelah itu seorang arkeolog Jerman,Heinrich Schiliemann,mulai mengadakan penggalian terhadap gundukan di Hisarlik pada tahun 1871. Baru pada 1873,Schliemann berhasil menemukan sisa-sisa sebuah kota yang sangat kuno yang ia percayai sebagai reruntuhan peradaban Troy.

Selain itu,ia bersama para krunya juga menemukan harta karun emas dan perak yang ia sebut sebagai harta karun Priam,sesuai dengan legenda Raja Troy yaitu Priam yang disebutkan dalam epik karangan Homer, Iliad. Namun sayangnya,harta-harta karun tersebut malah ia selundupkan keluar Turki untuk membawanya ke Eropa.


Sembilan Lapisan Kota Troy yang telah porak-poranda Pada tahun 1876,Schliemann kembali melakukan penggalian di kawasan Mycenae,Yunani.Dia menemukan apa yang dia pikirkan sebagai makam Agamemnon,seorang Raja musuh bangsa Troy dalam Epik Iliad.

Baru pada tahun 1890-an,Wilhem Dorpfield menunjukkan bahwa gundukan di kawasan
Hisarlik tersusun dari sembilan lapisan sisa-sisa kota,dari penemuan ini bisa kita ketahui bahwa sangat tua umur peradaban Troy itu,mungkin berada satu era dengan peradaban Atlantis.


Lebih lanjutnya ia mengatakan kemungkinan peradaban tersebut berakhir dengan sempurna dikarenakan kota ini dihancurkan oleh gempa bumi dan air bah dasyat yang terjadi selama sembilan kali.Setiap orang yang selamat kembali membangun di atas reruntuhan kota tersebut. Schliemann menganggap bahwa Troy yang dikatakan oleh Homer mungkin adalah Troy II (2), yaitu lapisan reruntuhan kota ke-dua dari bawah. Sedangkan menurut Dorpfield berpendapat itu adalah Troy ke-VI.


Masa Troy 5 menurut para peneliti mungkin berasal dari zaman perunggu (sekitar 3000 SM-1900 SM),sedangkan sampai saat ini belum ada penjelasan mengenai Peradaban Troy keberapakah yang dimaksudkan Homer dalam Iliad-nya.Yang pastinya peradaban tersebut mungkin benar adanya berasal dari era ke-2/ke-3 yaitu ketika berada di zaman es 11.000-10.000 tahun yang lalu.



Sekarang, teka-teki suatu peradaban yang dulunya dianggap hanyalah sebuah mitos telah berhasil dipecahkan dan ditemui kebenarannya, tinggal menunggu perkembangan dari pencarian reruntuhan terhadap peradaban Atlantis dan Lemuria.
READ MORE»

10 Kata Terakhir Tokoh Dunia Sebelum Meninggal

1. Queen Marie Antoinette (Istri Raja Henry V)
Maafkan saya pak, saya tidak melakukannya dengan sengaja (dikatakan olehnya, ketika secara tidak sengaja menginjak kaki algojo yang mau mengeksekusi matinya).


2. J. M. Barrie (Penulis buku 'Peter Pan')
Saya tidak bisa tidur.



3. Humphrey Bogart (Aktor Terkenal)
Saya seharusnya, tidak beralih dari scotch ke martinis.


4. Dominique Bouhours (Penemu Bahasa Perancis)
Saya sesaat lagi saya akan mati.


5. Roman Emperor (Kaisar Romawi)
Saya hidup (Saat dia dibunuh oleh tentaranya sendiri).


6. Joan Crawford (Aktris Terkenal)
Persetan, jangan kau meminta kepada Tuhan untuk membantuku (dikatakannya, ketika pembantunya berdoa).


7. General William Erskine (Baronet Pertama)
Sekarang kenapa kulakukan itu? (Ketika akan melompat dari jendela hotel tempatnya menginap).


8. James French (Pembunuh Berantai)
Hai kawan kawan, bagaimana kalau ini menjadi headline di koran besok "French Fries" (Dikatakan didepan wartawan yang menjadi saksi mata, sesaat sebelum eksekusi matinya di kursi listrik).


9. Emperor Julian (Kaisar Romawi)
Kamu telah menang, Galilean


10. Mao Zedong (Pendiri Negara Cina)
Aku merasakannya, panggil dokter.


READ MORE»

Sejarah Tiang Barber Shop

Pada zaman pertengahan bukan hanya rambut yang bisa dipotong di barber shop tapi juga melayani bedah/operasi, pencabutan gigi dan penyedotan darah dengan lintah (pada zaman itu lazim dilakukan penyedotan darah untuk pengobatan). Otoritas prancis membedakan hukum dan aturan untuk ahli bedah profesional (dokter) dan tukang bedah amatiran (tukang bedah yang ada di barber shop) tetapi belakangan pada abad 14 tukang bedah amatiran; sebutlah demikian diizinkan mendirikan serikat pekerja dan mereka juga diizinkan untuk mendalami ilmu bedah profesional di fakultas kedokteran Paris University. Ambroise Pare yang merupakan bapak ahli bedah modern yang juga ahli bedah kerajaan Prancis berawal dari tukang bedah Barber Shop.


Awal mula dari penggunaan tiang berwarna putih dengan warna merah dan biru yang berputar melilit adalah kebiasaan para tukang sedot darah yang menjemur perban bekas pakai yang berlumuran darah didepan klinik mereka lalu perban yang dijemur itu tertiup angin sehingga berputar melilit menimbulkan variasi warna merah putih, lama kelamaan kebiasaan itu menjadi trade mark di tiap klinik sekaligus juga merupakan pemberitahuan kepada khalayak kalau tempat itu klinik Barber Shop.


Seiring dengan berjalannya waktu pemandangan itu buat sebagian orang tampak menjijikkan, maka dibuatlah tiang putih yang di cat dengan warna merah dan biru sebagai pengganti perban yang digantung. Tiang warna putih menggambarkan perban, warna merah adalah aliran darah sedangkan warna biru menggambarkan urat/pembuluh vena tempat darah disedot, bulatan diatas tiang menggambarkan baskom tempat penyimpanan lintah, sementara bulatan dibawah adalah baskom tempat menampung darah, tapi waktu itu modelnya masih statis/tidak berputar.




Pada tahun 1950an di Amerika mulai diproduksi secara masal dengan model lebih sempurna yaitu bisa berputar dan baskom yang diatas tiang diganti dengan bola, sementara pemakaiannya bukan lagi untuk klinik sedot darah tapi untuk tempat potong rambut saja. antara rentang waktu 1950 - 1967 hanya dari satu perusahaan saja terjual sebanyak 50,000 buah tiang tanda Barber Shop ini, seiring dengan menjamurnya Barber Shop di Amerika maka pada tahun 1996 penjualannya mencapai rata-rata 70,000 buah/perusahaan, namun setelah tahun 1996 penjualannya merosot tajam karena ada aturan pembatasan pemakaian tiang ini dengan alasan bisa memusingkan mata kalau terlalu banyak berjejer dipinggir jalan dan menganggu konsentrasi pengemudi.



Walaupun demikian model tiang ini mewabah ke seluruh dunia dan hampir seluruh dunia sepakat kalau tiang ini tanda tempat potong rambut atau Barber Shop. Tiang berputar berarti barber shop itu buka, demikian sebaliknya kalau berhenti berputar berarti tutup.
READ MORE»

Kapal Selam Lumba-Lumba

Innespace Productions terinspirasi dari lumba-lumba untuk membuat kapal selam dengan kapasitas 2 orang yang bisa menyelam, meloncat dan berputar.







Tertarik? Kapal selam ini di baderol seharga $48,000 USD.
READ MORE»

13 Pesan Error Komputer Terbaik Sepanjang Sejarah

Tidak ada program komputer yang terlepas dari kesalahan pemrograman. Oleh karena itu, keberadaan pesan error hampir setua umur komputer itu sendiri. Pesan Error yang terjadi pada sebuah sistem komputer merupakan kesalahan pada manusia itu sendiri sebagai penciptanya. Pesan error pada sistem komputer bisanya mengarah pada sebuah makian ataupun penghinaan kepada si pengguna sistem komputer. Banyak juga pesan error yang terkesan misterius, tidak meminta maaf, tetapi malah menyediakan informasi tidak berguna seperti angka heksadesimal.

Berikut ini ada 13 pesan error pada sistem komputer yang berhasil dihimpun oleh Harry Mckracken. Pendapat semua orang memang berbeda, tetapi mari kita simak daftar pesan error di bawah ini.


13. Abort, Retry, Fail? (MS-DOS)
Pesan error Abort, Retry, Fail terjadi hanya pada Ms-Dos yang biasanya terjadi hanya karena lupa memasukkan Floppy Disk pada Drive atau bisa saja Hard Disk (HD) yang kita gunakan mati. Pesan Error ini terkesan singkat sekaligus membingungkan. Apa bedanya "abort" dan "fail"? Pesan ini memaksa Anda memilih salah satu, dan tidak satu pun yang tampaknya membantu.

12. Guru Meditation (Commodore Amiga)
Amiga merupakan salah satu komputer multi media canggih pada era 1980an. Tetapi, pesan error terseringnya sangatlah minimalis: teks berwarna merah berlatar belakang hitam, dihiasi dengan garis pinggir merah menyala. Seperti kebanyakan error, isinya terdapat angka heksadesimal yang 99,999999% tidak ada artinya.

11. The Red Screen of Death (Windows)
Benarkah pesan kematian milik Microsoft yang terkenal itu hadir dalam berbagai warna? Menurut Wikipedia, beberapa versi beta Longhorn yang akhirnya menjadi Windows Vista memiliki pesan error yang berlatar belakang merah dan bukannya biru seperti biasa. Sengaja atau tingkat errornya lebih parah dari yang diduga?

10. Power On Self-Test Beep (PCs)
Pesan error bukan hanya ditampilkan dalam bentuk kata-kata atau gambar, akan tetapi bagaimana bila pesan error tersebut tidak ditampilkan dengan kata-kata ataupun dalam bentuk gambar untuk memberitahu Anda tentang adanya masalah.? Coba masuk ke Power On Self-Test Beep, sebuah bentuk pemberitahuan error milik PC IBM orisinil. Bentuknya mirip dengan kode sandi.

9. FailWhale (Twitter)
Gambar ini seperti yang sering kita jumpai di taman kanak-kanak Dalam satu sisi memang terlihat lucu. Tetapi, pada kenyataannya sangat menyebalkan terutama bagi para penggemas jasa microblogging Twitter. Sering terjadi kalo server sedang mengalami Overload.

8. lp0 on fire (Unix)
Pesan error yang terjadi terdapat pada printer di karenakan kertas yang macet maupun tinta yang kosong atau habis. Lalu, bagaimana dengan lp0 on fire (Unix)? Masalah ini sering terjadi pada sistem Unix dengan printer berkecepatan tinggi dan dapat mengakibatkan suhu printer meningkat dan terbakar. Hal ini terjadi pada tahun 1970an.

7. Kernel Panic (Unix/Macintosh)
Biasanya Mac memiliki reputasi lebih stabil dari Windows. Tetapi, kadang-kadang error yang terjadi juga bisa parah sampai mengharuskan kita me-reboot mesin Mac. Situasi ini dikenal dengan nama Kernel Panic, muncul sebagai salah satu fitur dari Unix yang diadopsi oleh Mac pada tahun 2001-an. Sama parahnya dengan BSOD, tetapi jauh lebih modis.

6. Windows Must Restart Because the Remote Procedure Call (RPC) Service Terminated Unexpectedly (Windows)
Error hampir setingkat BSOD ini lebih bersifat misterius, informatif, dan lebih menyebalkan karena Anda jadi penasaran mempelajari lebih lanjut tentang penyebabnya. Pesan ini diketemukan pada bulan Agustus 2003 ketika komputer mereka tiba-tiba memberitahu kalau servis RPC telah mati dan akan memulai hitungan mundur untuk reboot yang tidak bisa dihindarkan.
Error ini belakangan diketahui sebagai akibat dari "Blaster Worm". Penciptanya, Jeffrey Lee Parson sudah tertangkap pada tanggal 29 Agustus 2003 dan dijebloskan ke penjara akibat karyanya tersebut.

5. Does Not Compute (Lost in Space, etc.)
Sangat lucu. Pesan error ini hanya terjadi pada dunia fiksi dan sering diungkapkan oleh sebuah robot atau cyborg di film seperti Lost in Space dan sitcom My Living Doll yang dimainka oleh Bob Cummings dan sebuah android yang diperankan oleh Julie Newmar yang mengeluarkan pesan error "That does not compute".

4. The Red Ring of Death (Xbox 360)
Sebuah pesan error yang disampaikan oleh konsol XBOX 360 berupa lingkaran sinar merah di sekitar tombol power. Hal ini memberitahukan kalau sistem mengalami kerusakan dan mengharuskan Anda mengirim konsol balik ke Microsoft untuk direparasi. Menurut berita, XBOX 360 sempat mengalami pukulan akibat sering munculnya error ini pada versi-versi awal konsol tersebut. Dikabarkan Microsoft mengalami kerugian sekitar US$1,15 milyar untuk memperbaiki Xbox yang bermasalah — menjadikan error ini salah satu error termahal sepanjang sejarah.
Satu-satunya kabar baiknya tentang error ini adalah Microsoft yang mengakui kesalahan ini dan menambahkan periode garansi untuk semua unit yang mengalami error ini.

3. Sad Mac (Macintosh)
Beberapa orang masih menganggap gambar yang satu ini lucu, walaupun sebenarnya sedang memberitahukan adanya kerusakan dan menghancurkan hasil pekerjaan Anda. Gambar bernama "Gravely III Mac Teetering on the Edge of Death" ini didesain oleh Susan Kare dan muncul saat adanya kesalahan fatal dalam proses boot-up. Dalam keadaan normal, Anda biasanya disambut oleh "Happy Mac".

2. 404 File Not Found (Web)
Pesan error ini sering kita jumpai pada saat kita browsing di internet dengan halaman yang kita buka tidak ada atau salah dalam mengetikkan alamat URL. Untungnya pesan yang satu tidak bersifat merusak, justru mengingatkan Anda apakah Anda salah mengetik alamat situs.

1. The Blue Screen of Death (Windows)
Diurutan pertama ditempati oleh Windows yang terkenal dengan Windows Blue Screen of Death, pesan error ini terlihat jelas pada saat pembukaan Olympiade Beijing dimana pada saat itu penduduk dunia sedang tertuju. Cara yang sangat mudah untuk menjadi terkenal dalam sekejap? Bayangkan saja jika wajah Anda yang tiba-tiba muncul di situ atau hampir di seluruh bandara udara di dunia? Blue screen pernah muncul di berbagai tempat ramai di seluruh dunia.

Tampak selama upacara membuka Pertandingan Olympiade Beijing.

Di sebuah toko serba ada di Kanada.

Di Airport seluruh dunia.


Dan di Times Square Penn Station
READ MORE»